MENJUAL HARAPAN - Persebaya Surabaya pekan ke-17 berhadapan dengan Malut United yang berlangsung digelar di Stadion Bung Tomo, Surabay, Sabtu sore (10/1/2026).
Persebaya Surabaya, berhasil tumbangkan lawannya dan berakhir dengan skor gol 2-1.
Dua gol yang digenggam Persebaya berkat gol babak pertama di menit ke-14 dan 37 oleh Paulo Domingas Gali Da Costa Freitas.
Dua gol yang sudah di tangan Persebaya ini hingga turun minum, namun usai istirahat, keunggulan 2 gol tuan rumah runtuh karena pada menit ke-61 Malut United membalasnya melalui tendangan Ciro Alves, kedudukan pun menjadi 2-1.
Kedudukan 2-1 ini pertandingan makin sengit, dimana tuan rumah berambisi memenangkan pertandingan, sementara Malut United dengan serangan-serangannya menekan pertahanan Persebaya berusaha menyamakan kedudukan gol.
Akan tetapi, waktu pertandingan yang mengakhiri duel kedua kesebelasan ini, dimana Persebaya berhasil meraih tiga poin, dan kini Persebaya Surabaya berada di urutan ke-7 dengan mengoleksi 28 poin, sementara Malut United walau telan kekalahan di pertandingan ini, masih berada di papan atas urutan ke-4 dengan mengoleksi 34 poin klasemen BRI Super League. (S_267)
Komentar